TINGKAT KEPUASAN PASIEN RAWAT JALAN RSU PURA RAHARJA MEDIKA KULON PROGO MENGGUNAKAN METODE AHP

Authors

  • Widhi Astutik IIK Bhakti Wiyata Kediri

DOI:

https://doi.org/10.30737/jafi.v3i2.2680

Abstract

Kepuasan merupakan fungsi dari kesan kinerja dan harapan. Pasien akan merasa puas apabila kinerja layanan kesehatan yang diperolehnya sama atau melebihi harapannya dan sebaliknya, ketidakpuasan atau perasaan kecewa pasien akan muncul apabila kinerja layanan kesehatan yang diperolehnya itu tidak sesuai dengan harapannya. Tujuan penelitian yaitu untuk mengetahui tingkat kepuasan pasien rawat jalan RSU Pura Raharja Medika Kulon Progo menggunakan metode AHP. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif observasional, dengan rancangan penelitian cross sectional yang dilakukan pada 96 sampel. Hasil penelitian didapatkan 21 rangking dari pernyataan pada kuesioner. Hasil tertinggi dengan pernyataan “Pengerjaan resep obat racik kurang 60 menit†dengan bobot prioritas gobal sebesar 0,05047534. Sedangkan hasil terendah pada pernyataan “Petugas mengenakan kartu identitas pengenal†dengan bobot prioritas global sebesar 0,045487566. Kesimpulan dari penelitian tingkat kepuasan pasien rawat jalan RSU Pura Raharja Medika Kulon Progo menggunakan metode AHP didapatkan hasil tertinggi pada pernyataan pengerjaan resep obat racikan kurang dari 60 menit dengan nilai 0,05047534 sedangkan hasil terendah pada pernyataan fasilitas ruang tunggu yang bersih dengan nilai 0,045487566. Hasil ini dapat menjadi rekomendasi untuk perbaikan manajemen rumah sakit. 

PlumX Metrics

Published

2022-08-02

How to Cite

Astutik, W. (2022). TINGKAT KEPUASAN PASIEN RAWAT JALAN RSU PURA RAHARJA MEDIKA KULON PROGO MENGGUNAKAN METODE AHP. Jurnal Inovasi Farmasi Indonesia (JAFI), 3(2), 67–71. https://doi.org/10.30737/jafi.v3i2.2680