KORELASI MANAJEMEN KEPALA BADAN TERHADAP KINERJA PEGAWAI (Kasus di Sekretariat Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Trenggalek)

Authors

  • Juli Jatayu FISIP Universitas Kadiri

DOI:

https://doi.org/10.30737/mediasosian.v1i1.181

Abstract

Manajemen merupakan sarana utama administrasi, sebab manajemen pada hakikatnya merupakan serangkaian kegiatan yang telah dilaksanakan oleh para manager untuk menunjang keberhasilan kerja dengan cara mengerahkan, menggerakkan dan mengarahkan segala sumber daya untuk mencapai tujuan secara efektif dan efesien. Sedangkan keberhasilan kerja dalam suatu instansi atau organisasi salah satunya tergantung pada satu kesatuan visi – misi dan
kemampuan dalam mengelola kerja organisasi yang menuju pencapaian visi – misi. Pengelolaan kerja sebuah instansi yang dalam ini di Badan Kepegawain Daerah Kabupaten Trenggalek pada dasarnya tergantung pada manajemen Kepala Badan, karena dengan manajemen yang baik, roda organisasi dapat berjalan dengan lancar, sehingga pegawai sekretariat yang berada di Sekretariat Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Trenggalek dapat bekerja secara efisien.
Adapun tujuan yang ingin dicapai adalah ingin mendeskripsikan pengaruh Manajemen Kepala Badan Terhadap Kinerja Pegawai Di Sekretariat Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Trenggalek. Pendekatan Penelitian dengan menggunakan pendekatan kuantitatif dengan variabel bebas adalah Manajemen (perencanaan, pengorganisasian, penggerakan, dan pengawasan), serta varibel terikat yaitu kinerja pegawai (kedisiplinan, kerjasama, gairah kerja). Selanjutnya yang menjadi populasi dalam penelitian ini adalah sebagian pegawai sekretariat yang berada di Sekretariat Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Trenggalek, yang berjumlah 16 orang (sampel total), dan pengambilan sampel secara acak. Pengumpulan data dengaan teknik obsevasi, wawancara, kuisionar, dan dokumentasi. Analisisnya menggunakan teknik analisis Korelasi Product Moment menurut Pearson, dengan tingkat kesalahan 5 %. Hasil penelitian menyatakan bahwa terdapat korelasi yang signi kan antara manajemen terhadap kinerja pegawai, khususnya di Sekretarit Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Trenggalek. Semakin baik dalam melakukan menejemen kepegawaian semakin tinggi kinerja pegawai.

PlumX Metrics

Published

01-04-2017

How to Cite

Jatayu, J. (2017). KORELASI MANAJEMEN KEPALA BADAN TERHADAP KINERJA PEGAWAI (Kasus di Sekretariat Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Trenggalek). Jurnal Mediasosian : Jurnal Ilmu Sosial Dan Administrasi Negara, 1(1). https://doi.org/10.30737/mediasosian.v1i1.181

Issue

Section

Articles