HUBUNGAN USIA MENARCHE DAN STATUS GIZI TERHADAP USIA MENOPAUSE PADA WANITA MENOPAUSE DI DESA POJOK RT 08 KECAMATAN MOJOROTO KOTA KEDIRI TAHUN 2020

Authors

  • Ritince Yunita Laybois

DOI:

https://doi.org/10.30737/jumakes.v3i2.1185

Abstract

Menarche merupakan menstruasi pertama yang biasa terjadi dalam rentang usia 10-16 tahun. Semakin muda orang mengalami menarche, semakin tua dia memasuki masa menopause. Faktor gizi juga merupakan hal yang menentukan lamanya periode reproduksi dihubungkan cepat/lambatnya seorang mengalami menopause.Berdasarkan survey pendahuluan yang peneliti lakukan dengan 10 wanita menopause terdapat 8 wanita yang mengalami menarche pada usia 16-17 tahun dan kemudian mengalami menopause pada usia <45 tahun. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui apakah terdapat Hubungan antara Usia Menarche Dan Status Gizi Terhadap Usia Menopause Pada Wanita Menopause Di Desa Pojok Rt 08 Kec.Mojoroto,Kota Kediri Tahun 2020. Desain  penelitian yang di gunakan adalah penelitian korelasi dengan pendekatan studi cross sectional dengan sampel sebanyak 20 orang dengan menggunakan tekhnik purposive sampling .Hasil penelitian ini menunjukan bahwa dari 20 orang ibu menopause terdapat sebagian besar responden (70%) mengalami menarche pada usia 14-15 tahun,dan hampir setengahnya (45%) gizi cukup,  sebagian besar ( 70%) mengalami menopause dini pada usia 40-44 tahun,sebagian besar mengalami menarce lambat (70%). Berdasarkan uji spearman rank nilai significancy (p) adalah 0,018 dan nilai continuity correction adalah -524. Kesimpulan dari penelitian ini adalah harus memperhatikan gizi yang di berikan kepada anak wanita dari mulai masa kanak-kanak agar wanita mendapat menarche lebih cepat.

Kata Kunci : Menarche,Menopause,status gizi

 

Author Biography

Ritince Yunita Laybois

Univ kadiri

Downloads

PlumX Metrics

Published

2022-03-31

How to Cite

Laybois, R. Y. (2022). HUBUNGAN USIA MENARCHE DAN STATUS GIZI TERHADAP USIA MENOPAUSE PADA WANITA MENOPAUSE DI DESA POJOK RT 08 KECAMATAN MOJOROTO KOTA KEDIRI TAHUN 2020. Jurnal Mahasiswa Kesehatan, 3(2), 237–252. https://doi.org/10.30737/jumakes.v3i2.1185

Issue

Section

Articles