PEMBERDAYAAN SENDANG MARKINAH DI ERA WABAH COVID 19 DALAM UPAYA PENINGKATAN KESEJAHTERAAN MASYARAKAT DI DESA PLAOSAN, WATES KABUPATEN KEDIRI JAWA TIMUR

Authors

  • Veta Iska Dinantyas Pascasarjana, Magister Hukum Universitas Kadiri

DOI:

https://doi.org/10.30737/dhm.v4i1.5315

Abstract

Abstraksi
Dampak pandemi Corona Virus Disease (Covid-19), dunia dalam kehidupan
sehari-hari mengalami krisis, baik krisis ekonomi, krisis kepercayaan, krisis sosial yang
hampir terjadi di segala kehidupan, tidak terkecuali di Indonesia. Kebijakan pemerintah
tentang pembatasan sosial terhadap seluruh masyarakat Indonesia berdampak pada
menurunnya kesejahteraan masyarakat, khususnya masyarakat di dusun Temboro desa
Plaosan kecamatan Wates Kabupaten Kediri. Kondisi demikian mendorong masyarakat
untuk berupaya memberdayakan. Sendang Markinah guna memulihkan kesejahteraan.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan focus penelitian antara lain
kesetaraan, partisipasi, kemandirian dan berkelanjutan. Teknik penentuan informan
menggunakan teknik purposive dan teknik pengumpulan data dengan teknik observasi,
wawancara dan dokumentasi. Adapun teknik analisis data menggunakan analisis
interaktif dari Milles dan Huberman.
Hasil penelitian sebagai berikut : Masyarakat melalui kepemimpinan tokoh
masyarakat duduk bersama bekerja sama mulai membersihkan, menata membangun
sedemikian rupa, sehingga tampak indah, mempesona dipadu dengan kerindangan
pohon yang ada sehingga menyejukan bagi siapa saja yang ada di sekitarnya. Semua
masyarakat dengan berbagai lapisan sosial dengan berbagai kemampuan yang dimiliki
serta perangkat desa berpartisipasi aktif membangun sendang Markinah menjadi objek
wisata. Dalam upa menmgembangkan dan memberdayakan sendang Markinah tersebut
tanpa bantuan dari manapun (BERDIKARI), yang kemudian Sendang Markinah inipun
menjadi objek wisata dan didaftarkan ke pemerintah kabupaten, sehingga masyarakat
memperoleh manfaat dari keberadaan sendang Markinah yang dapat meningkatkan
kesejahteraan sosial. Kemudian keberadaan sendang Markinah dikelola oleh
masyarakat Temboro dengan melibatkan Karang Taruna, dan sendang Markinah diisi
ikan serta berbagai burung-burung liar.
Kata Kunci : Pemberdayaan, Kesejahteraan sosial

Downloads

PlumX Metrics

Published

18-12-2023

How to Cite

Veta Iska Dinantyas. (2023). PEMBERDAYAAN SENDANG MARKINAH DI ERA WABAH COVID 19 DALAM UPAYA PENINGKATAN KESEJAHTERAAN MASYARAKAT DI DESA PLAOSAN, WATES KABUPATEN KEDIRI JAWA TIMUR . Dinamika Hukum & Masyarakat, 4(1). https://doi.org/10.30737/dhm.v4i1.5315