PENGARUH DOSIS PUPUK N P K DAN BEBERAPA VARIETAS TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI BEBERAPA VARIETAS TANAMAN KACANG PANJANG (VIGNA SINENSIS L)

Authors

  • Supandji Supandji

DOI:

https://doi.org/10.30737/agrinika.v2i1.402

Abstract

RINGKASAN

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui sejauh mana pengaruh dosis pupuk NPK dan beberapa varietas terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman kacang panjang  (Vigna sinensis L ). di Desa Sidomulyo, Kecamatan Puncu Kabupaten Kediri. Hipotesis Seberapa jauh pengaruh dosis pupuk NPK dan beberapa varietas yang tepat akan memberikan pertumbuhan dan produksi kacang panjang yang terbaik. Penelitian ini dilaksanakan di lahan sawah, di Desa Sidomulyo, Kecamatan Puncu, Kabupaten Kediri,  Propinsi Jawa Timur.  Dengan ketinggian tempat 89 meter dpl, pH 6, Penelitian dilaksanakan mulai bulan Februari 2018 sampai bulan Mei 2018. Penelitian dilaksanakan dengan menggunakan metode percobaan Rancangan Acak Kelompok ( RAK ) Faktorial, dengan dua faktor dan di ulang tiga kali. Perlakuan tersebut adalah dosis pupuk NPK ( M ) terdiri 4 level, varietas ( V )   terdiri dari 3 level : M0 = tanpa pupuk NPK,  M1    = dosis pupuk 100 kg ha-1.  M2 =  dosis pupuk NPK 200 kg ha-1  M3 =  dosis pupuk 300 kg ha-1.  V1 =  Varietas Hero J2 =  Varietas Maron, V3 =  varietas Lumut Hijau

  Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengaruh pupuk NPK dan varietas terjadi Interaksi yang  nyata  terhadap pengamatan panjang tanaman, jumlah daun. Luas daun, panjang polong per tanaman, jumlah polong per tanaman.   berat polong konsumsi per tanaman, berat polong konsumsi per hektar. Produksi tertinggi dicapai pada  perlakuan  dosis pupuk NPK dan beberapa varietas (M2V3 ) untuk panjang tanaman sebesar 204.793 cm,  Jumlah dayn 16.996 helai, Luas daun 64.060 cm2, jumlah polong per tanaman sebesar  34.580 buah, panjang polong per tanaman sebesar 79.420 cm per tanaman dan Berat polong per tanaman sebesar 910.843 gram dan produksi tiap hektar sebesar 21.263 ton. 

Kata Kunci: Pupuk, NPK, Varietas, Tanaman, Kacang Panjang

References

DAFTAR PUSTAKA

Anonymous, 1996. Sistem Usahatani Palawija di Lahan Kering, Satuan Perancang Bangun dan Perekayasaan Usahatani, Jakarta.

Anonymous, 1991. Gema Penyuluh Pertanian Hortikultura Direktorat Jendral Pertanian Tanaman Pangan. Jakarta.

Eko Haryanto, 2003. Budi daya Kacang Panjang, Penebar Swadaya, Jakarta

Hakim N 1986. Dasar-dasar Ilmu Tanah< penerbit Universitas Lampung.

Hendro,S dan Rismunandar, 1984. Kunci Bercocok Tanam Sayuran Penting di

Indonesia Sinar Baru. Bandung

Nazarrudin 1994. Bercocok Tanam Buah Kormersial, Penebar Swadaya. Jakarta.

Poerwowidodo, 1992. Telaah Kesuburan Tanah, Penerbit Angkasa. Bandung.

Rukmana, R . 1995. Bertanam Kacang Panjang. Kanisius. Jakarta

Soedomo dan Subarlan, 1992. Adaftasi Beberapa Kultivar Harapan Kacang Panjang, Sukabumi. Jawa Barat.

Subandi Sudarman, 1990. Efisiensi Pemupukan pada Padi dan Palawija. Pusat Penelitian dan Pengembangan Tanaman Pangan. Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian. Departemen Pertanian. Bogor.

Sumarno, 1985. Kacang-kacangan dan cara Bercocok tanamnya. Bull. Tehnik BPPT. Bogor.

Syekhfani, 1995. Hara, Tanah, Air dan Tanaman. Jurusan Tanah. Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya. Malang

Tjahjadi, 1989. Bertanam kacang-kacangan, Kanisius. Jakarta.

Downloads

PlumX Metrics

Published

01-03-2018

How to Cite

Supandji, S. (2018). PENGARUH DOSIS PUPUK N P K DAN BEBERAPA VARIETAS TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI BEBERAPA VARIETAS TANAMAN KACANG PANJANG (VIGNA SINENSIS L). Jurnal Agrinika: Jurnal Agroteknologi Dan Agribisnis, 2(1). https://doi.org/10.30737/agrinika.v2i1.402

Issue

Section

Articles